Upaya Sosialisasi Penggunaan Lubang Resapan Biopori Dalam Mengatasi Masalah Krisis Air Pada Masyarakat Jakarta

  • Agung Kurniawan Universitas Persada Indonesia - Y.A.I
Keywords: Sosialisasi, Promosi, Biopori, Krisis

Abstract

Bumi sedang dilanda permasalahan akan kebutuhan air bersih yang semakin hari semakin berkurang, termasuk Jakarta. Sistem biopori (LRB) merupakan salah satu langkah untuk mengatasi permasalahan krisis air pada masyarakat Jakarta. Dengan melihat masih kurangnya sosialisasi secara eksklusif perluasan informasi dan strategi untuk menanggulangi krisis air dengan lubang biopori ini, maka diperlukan sosialisasi menyeluruh tentang penggunaan sebuah lubang resapan biopori dalam mengatasi krisis air ini. Penelitian ini akan membahas upaya sosialisasi penggunaan lubang biopori di Jakarta dengan menggunakan rancangan kreatif berupa gambar-gambar visual sebagai media promosi yang dibuat semenarik mungkin.

Published
2021-01-22