MOTIVASI IBU RUMAH TANGGA MEMBAGIKAN PESAN MELALUI WHATSAPP

  • Nita Komala Dewi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya)
  • Ratna Puspita Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya)
Keywords: Motivasi, Sikap, Ibu Rumah Tangga, WhatsApp

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendalami mengenai motivasi ibu rumah tangga dalam penggunaan aplikasi percakapan WhatsApp dengan meneruskan pesan yang diterima sehingga menjadi pesan berantai. Objek penelitian ini perempuan sebagai ibu secara umum atau baik bekerja maupun tidak bekerja, melainkan secara khusus perempuan sebagai ibu rumah tangga yang tidak bekerja. Penelitian ini menguji teori tindakan beralasan dengan meneliti hubungan antara variabel motivasi dan sikap. Peneliti akan menggali data menggunakan pendekatan kuantitatif dengan survei sebagai instrumen penelitian sehingga muncul data angka mengenai kecenderungan, sikap, atau opini dari suatu populasi tertentu untuk kemudian dianalisis berdasarkan prosedur-prosedur statistik. Metodelogi yang digunakan untuk pengambilan sampel adalah sampel acak (probability sampling). Hasil hipotesis penelitian ini, yaitu ada hubungan antara motivasi dan sikap menggunakan media, bahwa ada keaktifan ibu rumah tangga yang aktif membagikan atau meneruskan pesan Whatsapp kepada pengguna lain dipengaruhi oleh motivasi.

Published
2021-08-01