Mahasiswa dan Kuliah Daring

(Studi Kualitatif Hambatan Komunikasi Mahasiswa Dalam Pembelajaran Daring)

  • Launa Launa Universitas Bung Karno
  • Felix Tawaang Universitas Bung Karno
  • Ari Cahyo Nurgroho Universitas Bung Karno
  • Bambang Mudjiyanto Universitas Bung Karno
Keywords: Mahasiswa, pembelajaran daring, hambatan komunikasi

Abstract

Mahasiswa adalah subyek belajar sekaligus obyek pendidikan yang harus selalu siap beradaptasi dengan berbagai bentuk moda pembelajaran, termasuk moda kuliah dari luring ke daring. Namun, perubahan moda kuliah akan selalu diikuti oleh tantangan dan hambatan. Kajian kualitatif dengan metode analisis dekskriptif ini berupaya menganalisis tantangan dan hambatan seperti apa yang dihadapi mahasiswa terkait moda kuliah online dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona. Kajian kualitatif dengan metode analisis deskriptif ini mencoba mengurai tantangan dan hambatan yang paling banyak dikeluhkan mahasiswa. Hasil kajian menunjukkan: tren kegelisahan mahasiswa dalam moda kuliah daring masih di dominasi oleh adaptasi teknologi pembelajaran dan tantangan psikis, seperti melemahnya hubungan personal antara mahasiswa dan dosen, melemahnya ikatan emosional antara mahasiswa dan dosen, melemahnya suasana saling menghargai antara mahasiswa dan dosen serta meredupnya motivasi dan kapasitas ekspresif mahasiswa dalam belajar.

Published
2022-05-03