PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN LIMBAH PERTANIAN DAN PETERNAKAN GUNA MEWUJUDKAN DESA MANDIRI DAN BERKELANJUTAN

  • Putri Nabila Ramadhani Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
  • Shandina Nandita Pradety Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
  • Ashila Alifia Hanum Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
  • Mahesa Surya Pratama Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
  • Ferryandicka Reva Surya Saputra Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
  • Syarif Aulia Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
Keywords: pengabdian; pertanian; peternakan; pemberdayaan; limbah

Abstract

Sektor pertanian dan peternakan merupakan pilar penting perekonomian Indonesia, namun pemanfaatan limbah organiknya masih rendah, termasuk di Padukuhan Wonorejo 1, Desa Gadingsari, Sanden, Bantul, DIY. Program PPK Ormawa ini bertujuan memberdayakan masyarakat melalui peningkatan kapasitas pengelolaan limbah pertanian dan peternakan menjadi produk bernilai guna. Kegiatan dilaksanakan selama Agustus-Oktober 2025 menggunakan pendekatan Participatory Rural Appraisal (PRA) dan Community of Practice (CoP) melalui tahapan sosialisasi, pelatihan, praktik langsung, serta pendampingan teknis. Pelatihan mencakup pembuatan pestisida nabati, pupuk organik fermentasi berbasis EM4, silase pakan ternak dan biobriket energi alternatif. Evaluasi dilakukan melalui pre-test dan post-test, observasi lapangan, dan wawancara. Hasil menunjukkan peningkatan pengetahuan peserta hingga 90% dan keterampilan praktik mencapai 60% serta tercapainya produk ramah lingkungan yang dapat diterapkan untuk mendukung pertanian terpadu. Program ini tidak hanya memperkuat ketahanan pangan dan mengurangi ketergantungan terhadap bahan kimia sintetis, tetapi juga membuka peluang ekonomi baru serta mendorong penerapan zero waste di tingkat desa. Dengan demikian, kegiatan ini efektif mendorong kemandirian masyarakat dalam pengelolaan limbah sekaligus menjadi model pemberdayaan berkelanjutan di wilayah pedesaan

Published
2026-03-01