PELATIHAN PETERNAKAN TERINTEGRASI BAGI WARGA DESA PACCELLEKANG KECAMATAN PATTALASSANG KABUPATEN GOWA

  • Rusdianto Rusdianto Universitas Patompo
  • Nurdin Nurdin Universitas Patompo
  • Muh. Anas Universitas Patompo
  • Khadijah Khadijah Universitas Patompo
Keywords: Peternakan Terintegrasi, Pemberdayaan Desa, Hemat Pakan

Abstract

Wilayah di Kabupaten Gowa yang memiliki potensi pengembangan peternakan ayam ras
petelur yaitu Desa Paccellekang. Daerah Desa Paccellekang merupakan daerah yang subur, luas,
memiliki banyak hewan ternak, dan kaya akan aneka ragam tumbuhan. Adanya kegiatan
peternakan di daerah desa Paccellekang dapat menjadi solusi bagi peningkatan perekonomian
masyarakat. Untuk mengembangkan potensi warga Desa Paccellekang Kecamatan Pattalassang
Kabupaten Gowa dalam mengembangkan peternakan ayam petelur serta hasil integrasinya yang
berupa sayuran dan ikan maka diadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Pelatihan
Peternakan Terintegrasi bagi Warga Desa Paccellekang Kecamatan Pattalassang Kabupaten Gowa.
Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah metode sosialisasi, pelatihan dan
pendampingan pembuatan peternakan terintegrasi. Keberhasilan kegiatan ini dilihat dari respon,
antusiasme dan partisipasi peserta selama pelatihan yang diikuti dengan pendampingan. Hasil PkM
menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam pengelolaan
peternakan terintegrasi. Seluruh peserta berpartisipasi aktif dan antusias dalam pelatihan dan
pembuatan peternakan terintegrasi. Dari segi produksi dan ekonomi, hasil peternakan terintegrasi
ini dapat mengurangi 40%-50% biaya pakan.

Published
2022-12-02