Peningkatan literasi kesehatan dan gaya hidup sehat penderita DM Tipe 2 melalui pendidikan kesehatan, simulasi, dan pendampingan berfokus pada Hipno-Diet

  • Ady Irawan AM Universitas Duta Bangsa
  • Ikrima Rahmasari Universitas Duta Bangsa
  • Adinda L.S.K. Putri Universitas Duta Bangsa
  • Ziara Arum Wulandari Universitas Duta Bangsa
Keywords: Literasi kesehatan, gaya hidup sehat, hipnoterapi, hipnodiet, DM tipe 2

Abstract

Diabetes Melitus (DM) menjadi salah satu dari tiga penyakit penyebab kematian
tertinggi di Indonesia. Prevalensinya cukup tinggi dan terjadi peningkatan dua kali lipat
dalam dua tahun terakhir. DM menjadi akar masalah dari penyakit komplikasi karena
memperburuk morbiditas dan mortalitas diantara penderita DM tipe 2. Tindakan promotif
dan preventif terhadap DM tipe 2 menjadi hal krusial untuk menekan tingginya angka DM
di Indonesia. Hal tersebut dapat dilakukan melalui penerapan gaya hidup sehat, olah raga
secara rutin, konsumsi makanan sehat dan bergizi, menghindari merokok dan konsumsi
alkohol, serta manajemen stress dan emosi. Hipnosis telah terbukti tidak hanya mengurangi
kecemasan dalam kondisi medis tetapi juga mengubah parameter fisiologis dan efektif
dalam pengelolaan diabetes. Hipnodiet merupakan diet yang melibatkan penggunaan
hipnosis untuk mengubah sikap seseorang terhadap makanan.
Dalam kegiatan promosi kesehatan, pendidikan kesehatan sangat penting, dimana peran
literasi kesehatan sangat diperlukan. Ada kaitannya dengan literasi kesehatan yang rendah
dengan rendahnya pemanfaatan fasilitas kesehatan dalam upaya promotif dan preventif.
Perlu adanya peningkatan literasi kesehatan untuk menunjang perilaku hidup sehat yang
kontinu.

Published
2022-12-03