Komunikasi Interpersonal Customer Service Di MPP Kota Bogor
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana komunikasi interpersonal customer
service di MPP Kota Bogor terhadap pemenuhan kebutuhan informasi masyarakat Kota
Bogor. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan
data meliputi wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik keabsahan data
menggunakan teknik triangulasi waktu. informan dalam penelitian ini berjumlah 3 orang
customer service dan 4 orang pelanggan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa
Keterbukaan terlihat dari customer service di MPP Kota Bogor selalu memberikan
informasi terkait update penanganan keluhan kepada pemohon, tidak ada informasi yang
ditutupi-tutupi. Empati terlihat dari menyampaikan keluhannya, customer service akan
mendengarkan dengan teliti, kemudian mencatat keluhan tersebut.Sikap positif
ditunjukkan dengan perilaku ramah saat menyambut pemohon, Sikap saling mendukung
dilaksanakan ketika pemohon datang untuk menyampaikan keluhannya. Bentuk kesetaraan
yang diterapkan oleh customer service MPP Kota Bogor adalah ketika melayani pemohon
customer service menempati posisi setara dengan pemohon.