Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Fasilitas Terhadap Minat Berkunjung Wisatawan di Taman Margasatwa Ragunan Jakarta

  • Amilatur Rofiah Institut Pariwisata Trisakti
  • Devita Gantina Institut Pariwisata Trisakti

Abstract

Pariwisata sering kali dihubungkan dengan peningkatan jumlah pengunjung setiap
tahunnya. Taman Margasatwa Ragunan menjadi salah satu destinasi wisata yang populer
karena tarifnya yang terjangkau, lokasi yang strategis, serta kemudahan aksesnya. Namun,
selama pandemi, jumlah pengunjung menurun akibat diberlakukannya kebijakan PPKM.
Dengan memasuki fase endemis, jumlah wisatawan mulai kembali meningkat. Pemerintah
Ragunan berupaya meningkatkan kualitas pelayanan dan fasilitas yang tersedia. Beberapa
langkah perbaikan yang dilakukan pasca-pandemi antara lain penerapan sistem pembelian
tiket secara daring, penyediaan alat untuk pemeriksaan suhu tubuh, hand sanitizer, tempat
cuci tangan, serta penempatan rambu-rambu untuk menjaga jarak sosial. Langkah-langkah
ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman, nyaman, dan tertib bagi para pengunjung.
Ketersediaan layanan dan fasilitas yang lebih baik dapat meningkatkan tingkat kepuasan
pengunjung, yang selanjutnya mendorong mereka untuk berkunjung kembali atau bahkan
mengeluarkan lebih banyak uang saat berkunjung ke destinasi tersebut. Penelitian ini
bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas layanan dan fasilitas pariwisata terhadap
minat wisatawan untuk mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan. Menggunakan
pendekatan kuantitatif, penelitian ini menerapkan metode kuota sampling dengan
melibatkan 100 responden yang telah mengunjungi Ragunan setidaknya satu kali, baik dari
dalam maupun luar wilayah Jabodetabek. Data primer yang diperoleh dianalisis
menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan SPSS 26. Hasil analisis menunjukkan
bahwa variabel kualitas pelayanan (X1) dan fasilitas (X2) memiliki pengaruh signifikan
terhadap minat wisatawan, dengan nilai signifikansi sebesar 0,003 untuk kedua variabel
tersebut.
Kata kunci : Kualitas pelayanan,Fasilitas,Minat berkunjung wisatawan

Published
2026-03-01