Peningkatan Minat Pada Produk Tekstil Ramah Lingkungan Melalui Pelatihan Pembuatan Ecoprint

  • C Cholilawati
  • Suryawati Suryawati

Abstrak

Mengacu pada tujuan ke 1 (satu) Sustainable Development Goals (SDGs) yaitu mengakhiri
kemiskinan dalam segala bentuk dimanapun dan tujuan ke 12 memastikan adanya pola konsumsi
dan produksi yang berkelanjutan, maka dari itu kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat menjadi
salah satu solusi untuk menjawab permasalahan. Dengan memberikan pelatihan keterampilan
membuat ecoprint diharapkan dapat meningkatkan keterampilan serta menumbuhkan semangat
berwirausaha, yang pada akhirnya akan menambah penghasilan pada masyarakat di Kelurahan
Rawamangun. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan PKM diantaranya
melakukan pre-test untuk mengetahui pengetahuan terkait pembuatan ecoprint, langkah kedua
memberikan pelatihan dan pembelajaran tentang materi ecoprint dengan menggunakan metode
ceramah, demonstrasi dan penugasan. Hasil dari pengabdian masyarakat ini adalah pemahaman
masyarakat tentang ecoprint sebagai salah satu teknik dalam desain tekstil yang ramah
lingkungan meningkat. Hal ini didapatkan dari hasil perbandingan kuesioner terbuka yang
dilakukan sebelum pelatihan dan sesudah pelatihan. Selain itu di dapatkan penilaian dari hasil
praktek membuat ecoprint

Diterbitkan
2021-10-31