MEMBANGUN EKONOMI MELALUI UKM DI SMK ISLAM KADER BANGSA KEL. HARAPAN JAYA, KAB. BEKASI

  • Maya Syafriana Effendi
  • Sarpan Sarpan
  • Endri Sentosa
  • Rilla Sovitriana
Keywords: Membangun Ekonomi, Kinerja UKM, Pengelolaaan keuangan UKM

Abstract

Permasalahan kinerja membangun ekonomi dalam Usaha Kecil dan
Menengah (UKM) yang diberikan penyuluhan kepada siswa/siswi SMK Islam
Kader Bangsa, ini menfokuskan pada peningkatan kinerja bisnis UKM oleh para
calon pengelola dan pengusaha UKM yang berdomisili di sekitar lingkungan
siswa/siswi SMK Islam kader bangsa Bekasi. Diharapkan dapat menghasilkan
suatu kemajuan dan mendapatkan profit atau keuntungan bagi pengelola bisnis
UKM yang efektif, mudah dipahami dan dipergunakan bagi Usaha Kecil dan
Menengah (UKM) Oleh Para siswa/siswi SMK Islam Kader Bangsa Bekasi.
Rencana kegiatan pengabdian pada masyarakat yang dilaksanakan pada
hari Sabtu 12 Mei 2018) yaitu : mengadakan persiapan rancana pengabdian
pada masyarakat, konsultasi, dan memberikan materi tentang membangun
ekonomi melalui usaha kecil dan menengah (UKM) yang disampaikan oleh dosen
pengabdian pada masyarakat yang sesuai dengan jadwal yang sudah disepakati
antara pembicara dengan peserta abdimas SMK Islam Kader Bangsa serta
dilanjutkan tanya jawab menganai meteri yang disampaikan oleh dosen
pembicara.
Dari hasil semua materi yang disampaikan oleh pembicara (dosen), para
peserta merasakan termotivasi dan semangat serta berinovasi dalam pengelolaan
dan membangun ekonomi melalui UKM untuk kemajuan, keberhasilan, dan
kesuksesan dalam membangun ekonomi melalui bisnis usaha kecil dan menengah
yang lebih efektif, benar, berkualitas dan berkembang terutama di sekitar wilayah
siswa/siswi di Bekasi untuk mensejahterakan para anggota masyarakat pada
umumnya.

Published
2019-11-13