SINERGITAS DESA WISATA DAN INDUSTRI KREATIF DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT

SINERGITAS DESA WISATA DAN INDUSTRI KREATIF DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT

  • Dino Leonandri
  • Maskarto Lucky Nara Rosmadi
Keywords: desa wisata, industri kreatif, perekonomian masyarakat

Abstract

ABSTRAK
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sinergitas desa wisata dan industri kreatif dalam meningkatkan
perekonomian masyarakat. Objek penelitian adalah desa wisata dan industri kreatif yang ada di Kecamatan
Pasirjambu Kabupaten Bandung. Metode yang digunakan adalah metode penelitiann kualitatif dengan
pendekatan deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh data bahwa keberadaan desa wisata berdampak
positif terhadap usaha ekonomi kerakyatan yang ada disekitarnya. Selain itu peran serta dan dukungan
pemerintah daerah sangat diperlukan terutama dalam penyediaan infrastruktur jalan yang saat ini masih perlu
ditingkatkan kualitasnya. Dari hasil penelitian di atas, maka dapat diuraikan bahwa desa wisata Palalangon
memberikan dampak positif bagi destinasi wisata baru dan hal ini sangat mendukung industri kreatif yang sudah
ada berupa indsutri makanan ringan. Namun demikian masih ada kendala yang perlu mendapat perhatian
pemerintah daerah terutama pembinaan cara mengelola desa wisata dan pembinaan terhadap pelaku industri
kreatif serta bantuan permodalan dari perbankan. Dari uraian di atas dapat disimpulkan, bahwa peran pemerintah
dan perbankan sangat dibutuhkan bagi pengembangan desa wisata dan industri kreatif agar lebih memiliki daya
saing yang dapat diandalkan bagi masyarakat sekitar.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-11-19
How to Cite
Leonandri, D., & Rosmadi, M. L. N. (2018). SINERGITAS DESA WISATA DAN INDUSTRI KREATIF DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT: SINERGITAS DESA WISATA DAN INDUSTRI KREATIF DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT. IKRAITH-EKONOMIKA, 1(2), 13-18. Retrieved from https://journals.upi-yai.ac.id/index.php/IKRAITH-EKONOMIKA/article/view/377