Pengaruh Daya Tarik Wisata, Fasilitas, Dan Electronic Word Of Mouth Terhadap Minat Kunjung Pada Situ Rawa Gede

  • Agustini Tanjung Universitas Pelita Bangsa
  • Surya Bintarti Universitas Pelita Bangsa
  • Ergo Nurpatria IPWI

Abstrak

Berwisata merupakan kegiatan mengunjungi ke suatu tempat dengan tujuan bersenang-senang. Di masa pandemi seperti sekarang ini tingkat stress pada seseorang semakin tinggi. Hal ini terjadi karena jenuh dari segala rutinitas yang dilakukannnya. Maka rekreasi menjadi sasaran utama untuk berlibur karena menjadi salah satu kebutuhan masyarakat yang harus dipenuhi, rekreasi menjadi salah satu tujuan untuk merilekskan pikiran kembali. Perkembangan industri pariwisata di Indonesia menjadi salah satu daya tarik wisatawan karena terdapat variasi jenis wisata seperti pada Situ Rawa Gede yang menawarkan keindahan alam nya yang sejuk. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh daya tarik wisata, fasilitas, dan electronic word of mouth pada minat berkunjung.

Data pnelitian ini menggunakan data metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunaka observasi, wawancara, studi pustaka, dan kuisioner. Pengambilan sampel menggunaka metode probability sampling. Dengan karakteristik responden pengunjung yang sedang atau sudah berkunjung ke Situ rawa Gede. Pengolahan data menggunkan IBM SPSS 25 digunakan untuk menguji validitas dan reliabilitas instrument dan hubungan yang dihipotesiskan didalam model teoritis yang diusulkan.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2021-10-15