Pengaruh Lingkungan Kerja, Motivasi Dan Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT. Asuransi Central Asia

  • Listael Naomi Tangdiombo Universitas Persada Indonesia Y.A.I
  • Yusuf Maura Universitas Persada Indonesia Y.A.I

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah terdapat pengaruh dari Lingkungan
Kerja, Motivasi dan Beban Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT. Asuransi Central Asia.
Penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Sampel pada penelitian ini diperoleh
dari hasil penyebaran kuesioner (angket) yang diisi oleh responden karyawan yang bekerja di
perusahaan PT. Asuransi Central Asia, diperoleh sampel sebanyak 100 responden dari populasi
sebanyak 100 karyawan. Dengan menyebarkan kuesioner online dan menggunakan skala litert.
Analisis yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji instrumen data yang meliputi uji
validitas dan uji reliabilitas. Uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji
multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas. Uji analisis linier berganda. pengujian hipotesis
yang meliputi uji-t (parsial), uji-F (simultan), dan koefisien determinasi (R2). uji ini lakukan
menggunakan aplikasi program SEM Smart PLS 4.0 Hasil penelitian menunjukkan bahwa
Lingkungan Kerja (X1) memiliki nilai path coeffiecients terhadap Kinerja Karyawan dengan
nilai (0,334), Motivasi (X2) menghasilkan path coeffiecients terhadap Kinerja Karyawan
dengan nilai original sample (0,385), dan Beban Kerja (X3) menghasilkan path coeffiecients
terhadap Kinerja Karyawan dengan nilai original sample (0,208).


Kata Kunci : Lingkungan Kerja (X1), Motivasi (X2), Beban Kerja (X3), Kinerja
Karyawan (Y)

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2023-11-03