Hubungan Antara Regulasi Emosi dan Efikasi Diri dengan Burnout pada Perawat di Rumah Sakit X

  • Riska Afnan Fairuza Universitas Persada Indonesia Y.A.I
  • Anastasia Sri Maryatmi Universitas Persada Indonesia Y.A.I
Keywords: Regulasi Emosi, Efikasi Diri, Burnout

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada hubungan antara regulasi emosi dan efikasi diri dengan burnout pada perawat di Rumah Sakit X. Dalam penelitian menggunakan tiga variabel regulasi emosi, efikasi diri, dan burnout. Populasi yang jumlah anggota yang terdaftar sebanyak 130 orang laki-laki dan perempuan dan sampel berjumlah 97 orang laki-laki dan perempuan. Pengumpulan data menggunakan skala likert dan pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Hasil uji validitas burnout 26 valid dan 6 gugur, regulasi emosi 17 item valid dan 7 item gugur, efikasi diri 19 item valid dan 5 item gugur. Hasil penelitian diperoleh hasil rx1y sebesar -0,341 dan p sebesar 0,001 (p<0,05) maka Ho1 : ditolak dan Ha1 : ada hubungan signifikan dengan arah negatif antara regulasi emosi dengan burnout pada perawat di Rumah Sakit X di terima. Hasil analisis rx2y = -0,685 dan p sebesar 0,000 maka Ho2 = ditolak. Sedangkan Ha2 = terdapat hubungan signifikan dan arah negatif antara efikasi diri dengan burnout pada perawat di Rumah Sakit X di terima. Diperoleh nilai R sebesar 0,689 dan R2 sebesar 0,475 dengan dengan p < 0,05. Hal ini berarti (Ho3) yang berbunyi ditolak dan (Ha3) yang berbunyi ada hubungan antara regulasi emosi dan efikasi diri dengan burnout pada perawat di Rumah Sakit X diterima.

Published
2022-10-31