PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA KARYAWAN PT. X

  • Vara Mayda Larasati Universitas Persada Indonesia Y.A.I
  • Tanti Susilarinš¢ Universitas Persada Indonesia Y.A.I
Keywords: Lingkungan Kerja,Kompensasi,Kepuasan Kerja

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan
kompensasi terhadap kepuasan kerja pada karyawan PT. X Penelitian ini merupakan
penelitian kuantitatif. Sampel penelitian ini berjumlah 50 Karyawan. Teknik pengambilan
sampel dilakukan dengan metode sensus sampling karakteristik : karyawan yang aktif
bekerja di PT.X. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan
dengan arah positif antara lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja sebesar R = 0,604, R2
= 0, 0,365 dengan p = 0,001 dan terdapat pengaruh yang signifikan dengan arah positif
antara kompensasi terhadap kepuasan kerja sebesar R = 0,522, R2 = 0,273 dengan p
=.0,001 Selanjutnya, hasil analisis data dengan regresi linear berganda menggunakan SPSS
29.0 for Windows diperoleh koefisien determinasi R Square sebesar 0,389 dan berdasarkan
hasil analisis menggunakan metode regresi linear berganda juga diperoleh nilai koefisien
korelasi R = 0,623 dan p = 0,001 yang berarti terdapat pengaruh antara lingkungan kerja
dan kompensasi terhadap kepuasan kerja pada karyawan PT. X

Published
2024-03-01