Pengaruh Internal Locus of Control dan Self Efficacy Terhadap Prokrastinasi Akademik Pada Siswa SMP MY

  • Triana Murniati Universitas persada indonesia Y.A.I
  • Anizar Rahayu Universitas persada indonesia Y.A.I
Keywords: prokrastinasi akademik, internal locus of control, self efficacy

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengukur pengaruh internal
locus of control dan self efficacy terhadap prokrastinasi akademik pada siswa SMP MY, populasi
sebanyak 256 siswa, dengan sampel penelitian 163 responden menggunakan teknik purposive
sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah skala Likert. Teknik analisis data
menggunakan regresi linier berganda aplikasi JASP versi 0.19 for windows. Pengaruh internal locus
of control terhadap prokrastinasi akademik diperoleh koefisien regresi sebesar -2,635 dan p = 0,009
< 0,05, disimpulkan ada pengaruh negatif internal locus of control terhadap prokrastinasi akademik.
Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi internal locus of control maka semakin rendah
prokrastinasi akademik. Begitu pula sebaliknya, semakin rendah internal locus of control maka
semakin tinggi pula prokrastinasi akademik individu. Pengaruh self efficacy terhadap prokrastinasi
akademik diperoleh koefisien regresi sebesar -5,589 dan p= 0,001 < 0,05, disimpulkan ada pengaruh
negatif self efficacy terhadap prokrastinasi akademik. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi
self efficacy maka semakin rendah prokrastinasi akademik. Begitu pula sebaliknya, semakin rendah
self efficacy maka semakin tinggi pula prokrastinasi akademik individu. Pengaruh internal locus of
control dan self efficacy terhadap prokrastinasi akademik koefisien regresi sebesar 0,335 dan p=
0,001 < 0,05 maka disimpulkan ada pengaruh internal locus of control dan self efficacy terhadap
prokrastinasi akademik.

Published
2024-10-25