Analisis Lagu Rock dalam Pesan Bisnis (Analisis Semiotik Lagu Stairway to Heaven Karya Led Zeppelin)

  • Nadila Meliana Sastra Universitas Persada Indonesia Y.A.I

Abstract

Musik dapat memengaruhi perilaku pendengar secara efektif. Sebuah lagu dapat menafsirkan
berbagai lirik yang terkandung pada lagu tersebut, memingat lagu merupakan wadah dalam
menyampaikan pesan dengan luas termasuk pada pesan pada dunia bisnis. Penelitian ini
menganalisis lirik lagu band rock “Stairway to Heaven” karya Led Zeppelin dengan
menggunakan pendekatan semiotika Roland Barthnes. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan
menjelaskan bahwa makna lagu sangat luas jika ditafsirkan termasuk kedalam pesan pada dunia
bisnis serta menganalisis dari sisi identifikasi tanda, denotasi, konotasi, dan mitos dari lagu tersebut.
Penelitian ini menggunakan Teori Semiotik Roland Barthnes. Metode yang digunakan yaitu
analisis deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan datanya yaitu menggunakan observasi,
dokumentasi, studi kepustakaan dan internet. Analisis ini menunjukkan suatu pengetahuan
mendalam mengenai makna lirik lagu "Stairway to Heaven" dan kontribusinya terhadap makna
pesan didunia bisnis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lagu “Stairway to Heaven”
menyajikan pesan-pesan yang berbentuk musik dengan penuh makna dan resonan, sejalan
dengan teori-teori semiotika Barthes mengenai makna dan mitos dalam komunikasi
simbolik dalam dunia bisnis.
Kata kunci : Komunikasi, Bisnis, Semiotik, Roland Bartnes, Lirik Lagu

Published
2025-11-01