ABSES BEZOLD

  • Jerry Tobing Universitas Methodist Indonesia, Medan
Keywords: Abses Bezold, Mastoiditis, Telinga

Abstract

Abses Bezold terjadi penyebaran abses mastoid ke daerah leher akibat komplikasi yang jarang terjadi dari otitis media atau mastoiditis. Salah satu penyebab mastoiditis adalah kelainan kronik telinga tengah seperti kolesteatoma dan jaringan granulasi. Mastoiditis dapat menjadi sumber penyebaran infeksi ke daerah leher bila terjadi destruksi pada tulang mastoid, sehingga membentuk jalur ke luar telinga melalui otot-otot leher. Pada abses Bezold, proses infeksi dan inflamasi mastoid akibat jaringan patologis (granulasi, kolesteatoma) dapat menyebabkan nekrosis pada tip mastoid, sehingga pus mengalir ke bagian medial prosesus mastoid menuju insisura digastrika (insisura mastoid). Pus yang tertahan oleh otot-otot leher tidak meluas secara superfisial, namun dapat membentuk jalur ke arah otot digastrikus atau otot sternokleidomastoideus. Abses Bezold dapat menyebar hingga ke ruang servikal posterior, ruang karotis, prevertebra, danger’s space, bahkan sampai ke mediastinum atau dasar tengkorak. Penelitian ini menggunakan studi literatur dengan menelaah berbagai publikasi ilmiah, laporan kasus dan tinjauan Pustaka yang bertujuan memberikan pemahaman komprehensif berdasarkan bukti ilmiah terkini

Published
2025-11-01