Pengaruh Metode Pembelajaran Dan Latar Belakang Pendidikan Orang Tua Siswa Terhadap Kemampuan Berbicara Bahasa Inggris (Eksperimen pada Madrasah Aliyah Swasta di Kabupaten Indramayu)
Abstrak
Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen semu yang bertujuan untuk
mengetahui pengaruh metode pembelajaran community language learning (CLL) dan
latar belakang pendidikan orangtua terhadap kemampuan berbicara bahasa Inggris.
Penelitian ini menggunakan disain post test only control group. Populasi penelitian ini
adalah seluruh siswa kelas X Madrasah Aliyah di Kabupaten Indramayu tahun
pembelajaran 2018/2019 semester ganjil yang diambil dengan teknik purposive sampling
yaitu mengambil dua kelas dari populasi yang ada untuk digunakan sebagai sampel. Data
penelitian berupa data kuantitatif yang dicerminkan oleh hasil post test kemampuan
berbicara bahasa Inggris. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis diperoleh hasil bahwa:
(1), Terdapat pengaruh yang signifikan metode pembelajaran terhadap kemampuan
berbicara bahasa Inggris siswa Madrasah Aliyah Swasta di Kabupaten Indramayu, ini
dapat dibuktikan dengan nilai Sig = 0,005 < 0,05 dan nilai Fhitung = 8,236; (2), Terdapat
pengaruh yang signifikan latar belakang pendidikan orangtua terhadap kemampuan
berbicara bahasa Inggris siswa, ini dibuktikan dengan nilai Sig = 0,039 < 0,05 dan nilai
Fhitung = 4,398; dan (3), Terdapat pengaruh interaktif yang signifikan metode pembelajaran
dan latar belakang pendidikan orangtua terhadap kemampuan berbicara siswa Madrasah
Aliyah swasta di Kabupaten Indramayu. Hal ini dibuktikan dengan nilai Sig = 0,023 <
0,05 dan nilai Fhitung = 5,373