Perancangan Desain Antarmuka Dasbor pada Sistem Penunjang Keputusan di Purwarupa Aplikasi Pelatihan Olahraga dan Kesehatan

  • Wandy Wandy Universitas Sampoerna
  • Arya Harditya Universitas Sampoerna
  • Muhammad Agni Catur Bhakti Universitas Sampoerna
Keywords: Antarmuka, Dasbor, Desain, Kesehatan, Olahraga

Abstract

Aplikasi pelatihan olahraga dan kesehatan yang menggunakan asupan data gabungan
dari Atlit dan lingkungan, dengan sistem penunjang keputusan dapat memberi informasi
yang bermanfaat bagi Pelatih. Data dari 2 sumber ini memerlukan dasbor yang dapat
menyajikan informasi visual guna memberi banyak manfaat. Tujuan penelitian ini adalah
mendapatkan desain antarmuka dasbor yang memenuhi kebutuhan pengguna. Penelitian
ini menggunakan metode kualitatif, dengan data primer yang dikumpulkan dan dikelola
internal dan pengukuran eksperimental. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi,
studi literatur, dan diskusi bersama pengguna. Proses pengembangan bermetodeAgile dan
User-Centered Design. Melalui penelitian ini dihasilkan dasbor aplikasi berbasis
web, berjalan full-screen dan responsive. Dasbor berisikan informasi dasar Atlet
dengan informasi lingkungan, kesehatan, dan peralatan yang memiliki rincian informasi
di halaman berbeda. Halaman dasbor akan ditampilkan hanya dalam satu halaman saja
yang dapat digulir ke atas-bawah guna menampilkan informasi yang lebih komprehensif.

Published
2021-10-27