Implementasi Sistem Enterprise Resource Planning Pada Industri Makanan Opak C.V. Barokah Pandeglang Menggunakan ODOO

  • M. Kresna Nugraha Universitas Esa Unggul
  • Binastya Anggara Sekti Universitas Esa Unggul
  • Nizirwan Anwar Universitas Esa Unggul
  • Agung Mulyo Widodo Universitas Esa Unggul
Keywords: UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah), Sistem Informasi, ERP (Enterprise Resource Planning)

Abstract

CV. Barokah Pandeglang merupakan salah satu unit UMKM (Usaha Mikro Kecil dan
Menengah) yang bergerak di bidang industri makanan dengan produk makanan berbahan
dasar ketan (opak). Pada saat penelitian ini dilakukan, sistem manajemen bisnis perusahaan
kurang optimal karena menggunakan cara konvensional, sehingga terjadi kesalahan
pencatatan dalam proses transaksi dikartu stok dan banyaknya produk opak yang rusak
karena penghitungan kesesuaian stok saat proses stock opname. Berdasarkan data, rata-rata
selisih produk sebanyak 270 pcs dengan kerusakan 201 pcs produk setiap stock opname.
Oleh karena itu penulis melakukan penelitian mengenai implementasi sistem Open Source
ERP ODOO pada CV. Barokah Pandeglang sehingga dapat membantu meningkatkan
efektifitas dan efisiensi operasi bisnis perusahaan. Berdasarkan hasil analisis kebutuhan user,
modul pada aplikasi ODOO yang digunakan oleh perusahaan tersebut diantaranya, Modul
CRM (Customer Relationship Management), Modul POS (Point of Sales), Modul Purchase
(Pembelian), Modul Manufacturing (Produksi), Modul Inventory(Pergudangan) dan Modul
Akunting. Selain modul operasional, pada aplikasi ODOO juga dilakukan instalasi modul
custom untuk menyesuaikan interface dengan pengguna mobile gadget (karyawan). Hasil
pengujian blackbox testing pada aplikasi menunjukan fungsi pada setiap fitur tersebut 100%
dapat berjalan tanpa kendala, sehingga pencatatan hasil produk lebih valid dan kegiatan
penghitungan manual stock berkurang, maka selisih data dan kerusakan produk dapat
diminimalisir

Published
2024-03-01