Uji Algoritma Random Forest Pada Dataset Online Shoppers Purchasing Intention

  • Arif Purnama
  • Ali Maulana Yusup
  • Agung Wibowo
  • Desi Susilawati
Kata Kunci: Online Shopper, Online Shopper Purchasing Intention, Algoritma, Data Mining, Dataset, Random Forest

Abstrak

Online shopper merupakan pembelanjaan online yang saat ini sedang maraknya dilakukan oleh hampir semua orang. Belanja secara online dapat mempermudah proses transaksi tanpa harus bertemu langsung dengan penjual. Banyak penelitian yang sudah dilakukan dalam menguji online shopper purchasing intention salahsatunya penelitian yang dilakukan oleh C. Okan Sakar pada tahun 2018 yang menggunakan metode naive bayes dan random forest. beberapa penelitian sebelum nya dapat disimpulkan bahwa dataset yang digunakan sebagian besar tidak dilakukan Resample terlebih dahulu. Untuk memperoleh akurasi yang lebih tinggi dengan Random Forest maka dilakukan Resample dataset menjadi 2 bagian yakni untuk Training sebesar 60% dari dataset dan 40% untuk Testing. Hasilnya dengan melakukan Resample dataset terlebih dahulu maka dapat disimpulkan membuat akurasi menjadi lebih tinggi daripada dataset yang tidak dilakukan Resample terlebih dahulu. Dengan dilakukan komparasi juga menunjukan bahwa Random Forest memperoleh hasil yang lebih baik dibandingan algoritma lain.

Diterbitkan
2020-11-10