Analisis Sistem Antrian Menggunakan Software Simulasi Arena Pada PT Indomobil Trada Nasional (Nissan Depok)

  • Teguh Apriyono Purwanto
Kata Kunci: Sistem Antrian, Software ARENA

Abstrak

PT Indomobil Trada Nasional Nissan cabang Depok merupakan perusahaan retail otomotif yang bergerak dalam bidang penjualan kendaraan (sales), perbaikan (service) dan penjualan suku cadang (sparepart). Pelanggan yang datang untuk melakukan perbaikan kendaran (service) sebelumnya harus melakukan pendaftaran di loket pendaftaran, setiap harinya banyak pelanggan yang datang sehingga terjadi antrian pada loket pendaftaran. Pada pengamatan awal berdasarkan hasil survei kepuasan pelanggan (CSI) terjadi komplain pelanggan terbesar yaitu pelanggan yang mengeluhkan lamanya waktu tunggu untuk di layani server. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui upaya yang dilakukan perusahaan untuk memperbaiki waktu tunggu dalam antrian dengan bantuan software simulasi arena. Bengkel Nisaan Depok menerapkan disiplin antrian First In First Out (FIFO) dengan total jumlah server sebanyak 4 server di mana 2 server untuk melayani pendaftaran servis bagi customer booking dan 2 server untuk melayani customer non booking. Dari hasil simulasi model awal yaitu dengan menggunakan 2 server diketahui ratarata lamanya waktu tunggu server 1 adalah 0.1431 jam dan server 2 0.0476 jam, dengan demikian dibuat simulasi model usulan perbaikan dengan cara menambah 1 orang menjadi 3 server untuk melayani pendaftran service dan dari hasil simulasi di dapatkan rata-rata waktu tunggu pelanggan pada server 1 dan 2 adalah 0 jam sedangkan pada server 3 adalah 0,19 jam jadi pelayanan yang di berikan Nissan depok dapat dikatakan optimal

Diterbitkan
2020-11-10