Pemanfaatan Canva Sebagai Media Perancangan Grafis

  • Supradaka Supradaka Universitas Persada Indonesia YAI

Abstrak

Canva merupakan aplikasi program design online yang menyediakan berbagai tools atau alat
editing untuk membuat berbagai desain grafis dengan mudah tanpa perlu mendesainnya dari awal.
Penelitian ini ditujukan untuk memberikan solusi dalam pemanfaatan aplikasi Canva sebagai media
perancangan grafis bagi para desainer pemula dan pelaku online marketing. Penelitian ini
menggunakan pendekatan teori difusi Inovasi yang mengkaji proses penyebaran serta proses
pengadopsian yang terjadi pada masyarakat terhadap kehadiran sebuah inovasi baru. Serta
menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif untuk menafsirkan fenomena yang ada. Proses
pengumpulan data primer dilakukan melalui wawancara mendalam. Hasil penelitian ini
mendiskripsikan bahwa pemanfaatan canva sebagai media perancangan grafis mampu memberikan
kemudahan-kemudahan dalam penggunaanya, meningkatkan kreativitas dan menghasilkan konten
desain grafis dengan inovasi baru.

Diterbitkan
2021-10-31