Perancangan Aplikasi Antrean Makanan Berbasis Cross-Platform Dengan Framework Flutter (Studi Kasus Rm. Padang Buaran)

  • Rifqi Mufidianto Universitas Esa Unggul
  • Jefry Sunupurwa Asri Universitas Esa Unggul
  • Nizirwan Anwar Universitas Esa Unggul
  • Tri Ismardiko Widyawan Universitas Esa Unggul

Abstrak

Antrean makanan di restoran sering menjadi masalah bagi pengunjung dan pemilik restoran,
terlebih restoran tersebut sangatlah ramai, karena dapat menyebabkan ketidaknyamanan dan
gangguan pada proses pemesanan makanan. Untuk mengatasi masalah ini, diperlukannya sebuah
inovasi dalam teknologi untuk antrean makanan. Oleh karena itu, diusulkan sebuah solusi berupa
aplikasi antrean makanan yang bertujuan untuk memperbaiki proses pendaftaran dan antrean dalam
pemesanan makanan di restoran. Aplikasi ini memungkinkan pelanggan mendaftar dan memesan
antrean tanpa harus datang langsung ke restoran, sehingga proses pendaftaran dan antrean dapat
dilakukan secara cepat dan efisien. Selain itu juga pengunjung akan mendapatkan informasi terkait
pesanan yang telah dipesan sebelumnya. Dengan perancangan aplikasi ini, harapannya penyedia
pemesanan makanan dapat mengelola pemesanan dengan lebih mudah dan efisien. Aplikasi antrean
ini diharapkan untuk dapat meningkatkan proses pemesanan makanan dan mengurangi waktu
tunggu pengunjung serta membantu pemilik restoran meningkatkan layanan pelanggan. Penggunaan
teknologi yang tepat diharapkan akan membuat proses mengantre makanan di restoran lebih
menyenangkan dan lancar.

Diterbitkan
2023-11-01