KAJIAN INTENSI MAHASISWA MANAJEMEN DI KOTA SERANG UNTUK MENJADI WIRAUSAHA

KAJIAN INTENSI MAHASISWA MANAJEMEN DI KOTA SERANG UNTUK MENJADI WIRAUSAHA

  • Syamsul Hidayat
  • Muhammad Saleh
  • Encep Saefullah
Keywords: Sikap, Norma Subyektif, Kontrol Keprilakuan, Intensi Berwirausaha

Abstract

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis theory of planned behavior (Ajzen, 1991) sebagai
rancangan model empiris pada penelitian ini yang meliputi komponen sikap berwirausaha, norma
subjektif, kontrol perilaku dan intensi berwirausaha pada mahasiswa jurusan manajemen yang ada
di kota Serang. Sebanyak lima perguruan tinggi di kota Serang yang memiliki jurusan manajemen
yang akan menjadi tempat penelitian. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling
dengan kriteria mahasiswa yang telah menempuh mata kuliah kewirausahaan. Analisis data
menggunakan analisis faktor konfirmatori (CFA) sesuai dengan model pada persamaan structural
(SEM). Hasil temuan dari penelitian ini menerangkan bahwa dua hipotesis diterima yaitu Norma
subyektif berpengaruh positif dan signifikan terhadap Intensi Berwirausaha Mahasiswa dan
Kontrol Keprilakuan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Intensi Berwirausaha
Mahasiswa. Satu hipotesis ditolak yaitu Sikap berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Intensi
Berwirausaha Mahasiswa. Implikasi, keterbatasan dan saran dibahas dalam penelitian ini.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-11-19
How to Cite
Hidayat, S., Saleh, M., & Saefullah, E. (2018). KAJIAN INTENSI MAHASISWA MANAJEMEN DI KOTA SERANG UNTUK MENJADI WIRAUSAHA: KAJIAN INTENSI MAHASISWA MANAJEMEN DI KOTA SERANG UNTUK MENJADI WIRAUSAHA. IKRAITH-EKONOMIKA, 1(2), 155-163. Retrieved from https://journals.upi-yai.ac.id/index.php/IKRAITH-EKONOMIKA/article/view/395