Hubungan Kontrol Diri dan Kesepian Dengan Intensitas Bermain Game Online Di Warnet Prima Jakarta Timur

  • Nabila Aurellia Saputro Universitas Persada Indonesia Y.A.I
  • Selviana Selviana Universitas Persada Indonesia Y.A.I
Keywords: Intensitas bermain game online, kontrol diri, dan kesepian

Abstract

Salah satu perkembangan teknologi yang sudah menjadi kebutuhan sehari- hari ialah internet.. APJII melaksanakan
riset serta menemukan bahwa rata-rata 19,6% pengguna menghabiskan lebih dari 8 jam sehari menggunakan internet.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kontrol diri dan kesepian dengan intensitas bermain game online.
Populasi dalam penelitian ini yakni pemain game online di Warnet Prima Jakarta Timur. Sampel diambil dengan
menggunakan menggunakan sampling incidental yang berjumlah 136 orang. Metode pengumpulan data menggunakan
kuisioner yang datanya diukur menggunakan Skala Likert. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan
menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Dari hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa Terdapat hubungan
yang signifikan dengan arah negatif pada kontrol diri dengan intensitas bermain game online di Warnet Prima Jakarta
Timur (r : -0,411 dengan 0,000(p) < 0,05), terdapat hubungan yang signifikan dengan arah positif pada kesepian
dengan intensitas bermain game online di Warnet Prima Jakarta Timur (r : 0,348 dengan 0,000(p) < 0,05), dan terdapat
hubungan yang signifikan dengan arah positif antara kontrol diri dan kesepian dengan intensitas bermain game online
di Warnet Prima Jakarta Timur (R : 0,429 dan R2 : 0,184 dengan 0,000(p) < 51 0,05).

Published
2023-11-01