PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN JOB INSECURITY TERHADAP TURNOVER INTENTION PERAWAT

  • Lily Mayawati Universitas Persada Indonesia Y.A.I
Keywords: kepuasan kerja, job insecurity, turnover intention

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui turnover intention Perawat. Hipotesis yang diajukan adalah pengaruh kepuasan kerja terhadap turnover intention, pengaruh job insecurity terhadap turnover intention dan pengaruh kepuasan kerja dan job insecurity terhadap turnover intention Perawat. Responden yang digunakan adalah perawat dirumah sakit yang berjumlah 91 orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan skala Likert. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan skala psikologis, yakni skala kepuasan kerja, skala job insecurity dan skala turnover intention. Hasil analisis data data dari hipotesis yang diajukan dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh kepuasan kerja terhadap turnover intention perawat, ada pengaruh job insecurity terhadap turnover intention perawat, ada pengaruh kepuasan kerja dan job insecurity perawat terhadap turnover intention perawat

Published
2021-07-15