Pengaruh Integrasi Fintech terhadap Efisiensi Manajemen Keuangan UMKM: Studi Kasus UMKM di Kota Medan
Abstrak
Penelitian ini menganalisis pengaruh integrasi fintech terhadap efisiensi manajemen keuangan
UMKM di Kota Medan menggunakan metode mixed methods dengan desain sekuensial
eksplanatori. Sebanyak 70 responden UMKM terlibat dalam survei kuantitatif, disertai wawancara
mendalam untuk memperkuat interpretasi. Hasil uji validitas dan reliabilitas menunjukkan seluruh
instrumen layak digunakan. Analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa pembayaran
digital (β = 0,482), pencatatan keuangan digital (β = 0,361), dan pembiayaan fintech (β = 0,227)
berpengaruh signifikan terhadap efisiensi manajemen keuangan (sig. < 0,05). Secara simultan,
integrasi fintech menjelaskan 60,2% variasi efisiensi, sementara 39,8% dipengaruhi faktor lain.
Temuan kualitatif menegaskan bahwa fintech meningkatkan kecepatan transaksi, akurasi
pencatatan, dan pengelolaan arus kas, meskipun keterbatasan literasi digital masih menjadi
hambatan. Penelitian ini menegaskan peran strategis fintech dalam memperbaiki tata kelola
keuangan UMKM.


